Minggu, 22 Januari 2017 merupkan hari yang cukup sibuk bagi
putri kami yang bernama Nadia zahra Salsabila Putri Felisa, karena pada hari
tersebut Nadia akan mengikuti lomba hafalan surat pendek di dua tempat yang berbeda
yaitu di Brawijaya edu park dan Matahari Bazar Malang.
Tepat pukul 08.00 WIB kami berangkat menuju ke Brawijaya Edu
park, alhamdulillah perjalana lancar dan sesampainya disana langsung registrasi
peserta dan putri kami yang bernama nadia mendapat kesempatan paling pertama
untuk tampil diatas panggung. Satu surat wajib dan satu surat pilihan
diselesaikan dengan cukup baik oleh Nadia.
Setelah tampil diatas lomba dilanjutkan dengan berkeliling
di tempat wahana permainan yang ada di brawijaya edu park, seperti mainan
ayunan, naik boom boom car dan lain sebagainya. Nadia cukup antusias dalam
mencoba berbagai permainan yang ada di tempat wisata Brawijaya Edu Park.
Menjelang Dzuhur kami segera menuju lokasi tempat lomba yang
ke dua yaitu di Matahari Bazar, sesampainya disana kami langsung registrasi dan
tidak perlu menunggu lama anak kami Nadia langsung tampil di atas panggung yang
sudah disediakan, satu surat wajib dan satu surat pilihan dibaca cukup baik.
Selesai kegiatan lomba dilanjutkan dengan penguguman
pemenang lomba, alhamdulillah putri kami mendapatkan predikat Juara 1 (satu)
lomba hafalan surat pendek yang di selenggarakan di Matahari bazar dan putri
kami berhak mendapatkan tropy dan uang pembinaan dari panitia.
Menjelang waktu ashar kami segera bergegas menuju ke
Brawijaya Edu park untuk menunggu hasil lomba, namun sesampainya di sana
ternyata masih berlangsung berbagai lomba seperti tari dan fashion show.
Setelah menunggu hampir dua jam akhirnya pihak panitia
mengumumkan hasil perlombaan yang sudah di selenggarakan. Dan Alhamdulillah
putri kami Nadia mendapatkan predika Juara II (dua) lomba hafalan surat pendek
yang diselenggarakan di Brawijaya edu park.
Dengan hasil tersebut putri kami alhamdulillah sudah
mengoleksi 4 (empat) piala dengan rincian;
satu piala juara 1 (satu) dan tiga piala juara 2 (dua).
1 komentar:
konsisten pak
Posting Komentar